Bacapres Anies Baswedan Kunjungi Cianjur Disambut Meriah

Cianjur , Jnews
Bakal calon presiden (Bacapres) Republik Indonesia (RI) Anies Baswedan, menyapa para pedagang Pasar Induk Cianjur saat melakukan di Kabupaten Cianjur, Kamis (21/9/2023).
Kedatangan Anies Baswedan di Cianjur disambut oleh koalisi partai dan relawan.
Anies berkesempatan melakukan dialog bersama para pedagang. Menurut Anies, para pedagang menceritakan keluhan menurunnya penjualan karena banyaknya penjualan melakui Tiktok Live.
"Hal yang paling banyak disampaikan pertama tentang menurunnya penjualan, jadi mereka mengeluhkan tentang daya beli masyarakat yang menurun, sehingga omsetnya juga menurun itu yang paling banyak disampaikan pedagang," ujar Anies.
Mendapat keluhan tersebut Anies berharap pengelolaan pasar di Cianjur bisa dikelola dengan lebih baik.
"Insya Allah aspirasi pedagang Pasar Indul Cianjur ini yang ingin pasarnya dikelola dengan lebih baik dan lebih rapi sehingga mereka yang datang dan belanja berjualan bisa lebih nyaman akan kita kelola secara bertahap," teranhnya.
Keluhan pedagang sendiri kata Anies akan didengarkan dan pihaknya akan membawa agenda perubahan khususnya untuk para pedagang di pasar induk Cianjur.
"Kita ingin ada perbaikan-perbaikan dan perubahan yang dilakukan khususnya disektor pangan yang memilik dampak semua pada rumah tangga di Indonesia," katanya.(*)